Mungkin ini yang kedua kalinya saya memposting tentang pribadi saya. namun kali ini lebih lengkap dari sebelumnya, karena posting kali ini merupakan salah satu tugas mata kuliah Etika profesi untuk memposting info lengkap pribadi saya.
Nama Lengkap : Annisa Fadhillah Pulungan
Nama Panggilan : Nisa, Dhila
Tanggal Lahir : Medan, 09 agustus 1993
Agama : Islam
Suku : Mandailing
Status : Belum Menikah
Pendidikan :
- TK Aisyiyah Bustanul Athfal III (1998)
- SD Negeri 167644 (1999)
- SMP Negeri 1 Kota Tebing Tinggi (2005)
- SMA Negeri 2 Kota Tebing Tinggi (2008)
- Universitas Sumatera Utara (2011)
Pengalaman Organisasi :
- Sekretaris Umum Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Tebing Tinggi (2008-2010)
- Anggota Pramuka SMA Negeri 2 Tebing Tinggi
- Anggota Divisi Humas OSIS SMA Negeri 2 Tebing Tinggi (2008-2009)
- Ketua Divisi Pendidikan OSIS SMA Negeri 2 Tebing Tinggi (2009-2010)
- Sekretaris Bidang Organisasi PD Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Tebing Tinggi (2010-2012)
- Sekretaris Bidang Pengkaderan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah USU (2011-2012)
- Ketua Bidang Pengembangan Ilmu Pengetahuan PD IPM Kota Tebing Tinggi (2013-2015)
Prestasi :
- Penerima Beasiswa Murid Berprestasi (2001 s/d 2005)
- Juara Harapan 1 Lomba Kaligrafi Tingkat SMP Negeri 1 (2005)
- Juara I Lomba Kaligrafi Tingkat Madrasah se-Kota Tebing Tinggi (2005)
- Juara 2 Lomba Kaligrafi Tingkat SMP Negeri 1 (2006)
- Juara 1 Lomba Kaligrafi Tingkat SMP Negeri 1 (2007)
- Juara 2 Lomba MTQ Tingkat Kecamatan Kota Tebing Tinggi (2008)
- Juara Umum kelas X SMA Negeri 2 Kota Tebing Tinggi (2008)
- Penerima Beasiswa murid berprestasi (2009)
- Juara II Tryout Olimpiade Sains Kota Tebing Tinggi (2010)
- Juara Umum Kelas XII SMA Negeri 2 Kota Tebing Tinggi (2011)
Inilah data pribadi saya, bukan bermaksud bersikap sombong, namun memang inilah yang saya dapatkan. Bukan berarti kita pintar, maka kita bisa mendapatkan prestasi. Karena beberapa pengalaman saya, saya merasa bahwa saya mendapatkan prestasi tersebut bukan karena saya pintar, namun karena saya beruntung.
salah satu cerita lucu dari saya tentang prestasi saya yaitu pada waktu saya duduk di Kelas 2 SMA Negeri 2 Tebing Tinggi. Waktu itu Dinas Pendidikan Kota Tebing Tinggi akan mengadakan Try Out Olimpiade Sains se-Kota Tebing Tinggi. Saat mendengar adanya try out tersebut, wali kelas saya menunjuk beberapa orang di kelas saya untuk mengikuti kegiatan tersebut dan saya termasuk salah satunya.
Namun saya menolak sang guru untuk mengikuti kegiatan tersebut karena alasan sedang tidak enak badan. Keesokan harinya, kondisi saya makin memburuk, demam saya tinggi. Namun karena saya harus mengikuti try out tersebut, saya harus datang ke sekolah. Di tengah perjalanan, saya minta izin untuk tidak mengikuti try out tersebut, namun guru saya memaksa, maka ikutlah saya pada try out tersebut, dengan Ingus Meler-meler dan demam yang tinggi.
setelah try out tersebut berakhir, saya langsung pulang ke rumah. Namun siapa sangka, ketika adik saya pulang dari acara Try out tersebut, dia membawa piala yang bertuliskan "JUARA II TRY OUT OLIMPIADE SAINS KOTA TEBING TINGGI" , dan sebuah kertas bertuliskan "Rp. 250.000", dan ternyata saya yang medapatkan predikat tersebut.
0 Responses to "Profil Saya":
Posting Komentar